Postingan

Cerita: Nikah, Proses Belajar

Gambar
 Oke, gue mau cerita sedikit. Tanpa sadar gue sudah terpengaruh sama kenyakinan orang indonesia usia 24 segini harus nikah. Tanpa sadar, gue seakan galau karena gue ngak punya calon dan sampai sekarang belum ada yang datang ke rumah dengan niat serius. Jadi mikir bakal harus cari cowok yang mau sama gue secepatnya minimal tahun depan. Gue mikir kembali. Niat gue udah bener ngak? Seakan nikah itu kayak perlombaan, siapa cepat, dia menang. Gue teringat buku-buku atau konten-konten islami yang membahas jodoh dan pernikahan. Untung, gue follow yang agak logis sedikit, bukan follow yang suka ngumbar kemesraan nikah muda, ke-uwu-an dan segala macamnya. Nikah itu proses belajar. Gue nyakin setiap saat ini kita hidup di dunia ini, kita belajar dari apapun. Mungkin gue harus mempelajari pernikahan itu apa, jadi istri gimana, jadi ibu dari anak-anakku dan suamiku nanti itu gimana dan sebagainya. Gue selalu mempersiapkan sesuatu kalo mau melakukan rencana gue. Mungkin itu m

Cerita: Wishes

Gambar
E ntah, apa aku bisa mengatakan selamat ulang tahun pada diri sendiri? Padahal aku sering tidak mengucapkan ulang tahun pada kawanku sendiri, kejam bukan? Dalam Islam mengucapkan ulang tahun adalah hal yang tidak baik, karena itu tradisi agama lain Padahal aku juga berharap ada yang mengucapkan itu kepadaku. haha Serba salah bukan? Namun.. Aku berdoa bagi orang yang pernah lewat dalam kehidupanku Agar mereka memiliki kehidupan yang selalu berkah di dunia ini Bukan hanya di setiap perayaan hari mereka setiap tahunnya Tetapi setiap aku mengingat mereka dalam keadaan kebaikan atau keburukan mereka Dan.. Aku berharap orang yang aku sayang mengucapkan “Terimakasih telah lahir di dunia ini, bertahan dengan menjadi anak broken home Kau sudah berjuang, kau gadis yang kuat dan cantik, terimakasih sudah bertahan sampai sekarang Aku harap kau menjadi gadis yang kuat dan baik seterusnya” 24 tahun sudah.. Banyak hal yang tidak terhingga, Allah memberikanku nikmat sampa

Senjanya yogya

Gambar
Kau tau betapa aku iri lihat kawanku "Wah kau pergi ke yogya". Kataku iri. Tempat yang dari dulu ingin aku singgahi. Kota pelajar kata orang. Kota wisata dan kota kenangan. Kawanku bercerita indahnya yogya dan kenangannya. Jum'at. Aku berjalan menyusuri tempat yang aku ingin datangi dari dulu. Malioboro namanya. Di situ aku lihat pertunjukan musik tradisional. Orang-orang menikmati wisata di jalan itu. Duduk, makan dan bercerita. Aku hanya jalan menyusuri setiap sisi jalan malioboro. Sendiri. Senja pun datang. Aku sempat terperangah akan keindahan senjanya yogya. Tak lupa aku foto dan mengucapkan syukur. Alhamdulillah, Allah begitu baik. Aku memikirkan kawan-kawan ku yang sudah pernah ke sini. Mereka pasti bersuka cita duduk di pinggir jalan, sambil berfoto ria. Pasti menyenangkan. Seperti halnya yang aku lihat apa yang dilakukan rombongan turis di sepanjang jalan.

Kehidupan Camp IELTS di Elfast

Gambar
Nah sebelum aku menjelaskan bagaimana kehidupan aku di kampung inggris, aku akan menjelaskan paket apa yang aku ambil di Elfast. Aku mengambil paket IELTS CAMP di Elfast selama sebulan dengan intensive scoring seminggu sekali. Jadwal belajar mulai dari jam 5 pagi sampai jam 6 sore setiap hari Senin-Jumat dan Sabtu scoring ielts. Waktu istirahat ada dua, pertama jam 7 sampai jam 8 pagi untuk sarapan dan kedua dari jam 10 sampai jam 2 siang untuk shalat, tidur dan makan siang. Pagi-pagi jam empat aku bangun untuk sholat subuh dan mandi, DINGIN. Berhubung di camp hanya memiliki dua kamar mandi, aku harus menunggu antrian dari kawan lainnya yang mandi. Ouh iya, di camp ada enam kamar tidur masing-masing ditempati dua orang jadi kami di sini ada 10 orang dan satu kamar khusus untuk seorang supervisor. Setelah beres dari segala macam kegiatan mandi, pakai baju dan lain-lain, kami jalan sedikit paling 2 menit sampai kelas. Pelajaran pertama dari ielts adalah vocabulary selama satu jam

Pengalaman dan Persiapan Sebelum ke Kampung Inggris.

Gambar
Bagiku keluar kota sendiri sangat luar biasa. Apalagi aku adalah anak tunggal, agak payah untuk meminta izin orang tua kalau pergi sendiri ditambah ke tempat yang belum pernah aku datangi. Sudah 3 bulan aku menunggu kepastian kawan untuk berangkat bareng ke kampung Inggris di pare, tempat yang terkenal dengan kursus bahasa nya. Tiada henti orang tua pada bilang 'sudah tunggu saja kawan mu'. Tapi ini sudah diambang batasku. Aku mempunyai waktu yang sedikit untuk pendaftaran S2 di kampus yang mau aku tuju. Belum lagi aku belajar bahasa Inggris dan TPA. Banyak hal yang aku rencanakan tetapi hampir gagal karena sistem nunggu kawan itu sendiri. Akhirnya tanggal 6 bulan ini, aku membulatkan tekad dengan bayar uang kursus sekaligus tiket pesawat Traveloka. Tanpa menunggu kawan lagi. Untung sudah berkali-kali aku menyakinkan orang tua, dan setuju. Aku sudah banyak searching tentang kursus bahasa Inggris di pare. Banyak yang aku minati, kursus LC, ELFAST, MR. BOB, TITIK NOL d

Pertama kali Transit Penang

Gambar
Gimana sih rasanya ketika lu transit ke negara orang sendirian?? Ini yang aku alami sekarang.. Aku mau pergi ke Surabaya dan kebetulan dapat tiket transit di Penang selama 5 jam... Bandara internasional pulau Penang, Malaysia, negara tetangga. Mungkin bagi yang sudah berobat di Penang sudah biasa bolak-balik. Apalagi warga Medan sendiri. Tapi bagi aku adalah hal yang pertama. Aku bingung harus bagaimana. Mau nanya sama siapa, ngak ada kenalan di Penang. Dan karena itu 5 jam penuh aku fokuskan untuk betul-betul hanya untuk transit. Bukan jalan-jalan di Penang. Lama ya 5 jam di Penang, kata kawan ku. Ngak, bahkan aku mikir cepat. Karena proses pemeriksaan tas dan paspor begitu panjang antirannya. Oke, berhubung aku naik air Asia. Aku akan menjelaskan bagaimana check in di sini. Bagi yang tidak tau harap baca baik-baik. Bagi yang tau baca juga baik-baik. Check in disini dilakukan dengan diri kita sendiri, kayak kita mau ambil uang atau transfer di ATM. Kita cuma ngeti

Anak Muda Indonesia Harus Maju.

Gambar
Empat tahun Indonesia Kreatif, hampir empat tahun juga Pak Jokowi selaku Presiden menjabat. Banyak yang telah dilakukan pemerintah untuk menjadikan Indonesia kreatif selama empat tahun. Dalam rangka empat tahun ini, KOMINFO mengadakan flash blongging untuk anak muda Indonesia di Grand Aston, Medan. Hari Jumat berkah ini aku akhirnya menulis. Semoga menjadi tulisan yang berkah. Aamin. Indonesia harus kreatif dalam persaingan global bukan hanya lokal dan Indonesia juga harus bertahan dalam persaingan global dengan menggunakan teknologi untuk pembangunan Indonesia lebih baik lagi, Begitulah kata sambutan dari Bu Farida Dewi Maharani selaku Plt kasubdiv media cetak kominfo. Pak Andoko Darta adalah pemateri hari ini dan juga selaku tenaga ahli kementrian komunikasi dan informasi mengatakan bahwa negara kita terkena jebakan Batman. Negara kita adalah negara middle in count trap, negara berkembang yang memiliki persaingan ketat dengan negara berkembang lainnya. Nah untuk menghindari jebak